|

Loading...

Selamat Datang di MediaPendamping.Com ➤ Tajam - Terpercaya - Berimbang ➤ Semua Wartawan MediaPendamping.Com Dilengkapi Dengan ID Card Wartawan dan Nama Wartawan Tersebut Ada di Box Redaksi.

Polsek Medan Area Laksanakan Apel Pagi Persiapan Vaksinasi Lansia (Door To Door) dan Sunat Massal

 

Polsek Medan Area Laksanakan Apel Pagi Persiapan Vaksinasi Lansia (Door To Door) dan Sunat Massal
Ket Foto : Personil Polsek Medan Area Vaksinasi Lansia (Door To Door) dan Sunatan Massal diwilkumnya
MEDIAPENDAMPING.COM | Medan Area - Kapolsek Medan Area Kompol Sawangin, SH memimpin apel pagi Kesiapan personil Polsek Medan Area dan OKP PP PAC Kecamatan Medan Area, dalam rangka Kesiapan Vaksinasi Lansia (Door To Door) dan Sunatan Massal diwilkum Polsek Medan Area.


Pelaksanaan kegiatan apel kesiapan dilaksanakan di Halaman Yang Lim Plaza jalan Emas Kelurahan Sei Rengas 2 Kecamatan Medan Area pada Hari Sabtu (26/03/2022) Sekira Pukul 08.00 Wib Sampai dengan Selesai.


Dalam arahan Kapolsek pada apel pagi, yaitu untuk melanjutkan Kegiatan Sosial program pemerintah Vaksinasi Dosis Ke-1, 2 dan 3 ( Booster) untuk Lansia, Umum dan anak serta Sunatan Massal.


" Mari kita Sinergitas mendukung kebijakan pemerintah/ pimpinan khususnya program percepatan Vaksinasi Lansia, Umum dan anak. Kita harapkan Untuk menyambut bulan Suci semua warga kota Medan sudah Vaksinasi semua " Ujar Kapolsek Sawangin.


Baca Juga :

>>  Kapolda Sumut Bersilaturahim Kunjungi Tuan Guru Besilam Di Langkat

>>  Puluhan Tahun Penerangan Teplok, Kapolsek Lahewa Iba dan Pasang Listrik Gratis Bagi Nenek Buruh Kebun


Selanjutnya setelah kegiatan apel tersebut, seluruh personil segera mobile mencari warga Lansia yg belum Divaksinasi dan diarahkan ke Yang Lim Plaza jalan Emas Kelurahan Sei Rengas 2 Kecamatan Medan Area.


" Terima kasih kepada Relawan Satu Hati dan PAC PP Kecamatan Medan Area serta Manajemen Yang Lim Plaza atas kerjasamanya melaksanakan Sunatan Massal dan Vaksinasi ,(Lansia dapat Sembako) " ungkapnya.


Personil Polsek Medan Area mengajak para  Lansia dan warga dengan persuasif, sopan santun, senyum, sapa, salam dan sugesti yg baik agar warga yakin mau mengikuti Vaksinasi.


" Mari kita melaksanakan tugas mulia ini melayani masyarakat dengan ikhlas dan penuh rasa tanggung jawab, semoga menjadi amal ibadah kita," Pungkas Kapolsek. (Donald Sinaga)

 
Komentar

Berita Terkini